Polres Garut Bersama MUI Kab. Garut Serahkan Bantuan Pembangunan Mesjid Al Hidayah di Kecamatan Leles


 

Garut, Polres Garut dalam hal ini Kapolres menyerahan bantuan dari Polres Garut dan MUI Kab. Garut untuk pembangunan kembali Masjid Al Hidayah di Desa Lembang Kecamatan Leles Kab. Garut

 

Penyerahan tersebut dilaksanakan pada hari Jum'at Tanggal 27 Januari 2023 Pukul 14.45 Wib sampai dengan selesai bertempat di Kampung Nagrog Desa Lembang Kecamatan Leles Kab. Garut.

 

Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K. bersama Ketua MUI Kab Garut KH. Sirodjul Munir mengatakan semoga apa yang disampaikan ini bermanfaat buat masyarakat terutama untuk warga kampung nagrog ini dalam membangun Kembali masjid Al Hidayah.

 

Hadir pada kesempatan tersebut Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, SH, S.I.K, Ketua MUI Kab. Garut KH. Sirodjul Munir, Ketua FKUB Kab. Garut, Waka Polres Garut Kompol Yopi M. Suryawibawa, S.Pd., S.I.K., M.M., C.P.H.R, Pejabat Utama Polres Garut, Camat Leles H. RM. Aliyudin E, S.Sos, M.Si, Danramil Leles Kapten ARM. Esa Adpanisa, Kapolsek Leles AKP Agus Kustanto, S.H, ketua MUI Kecamatan Leles, Kepala Desa Lembang Sdr. Rahmat, Tokoh Agama serta masyarakat sekitar yang seluruhnya berjumlah sekitar 100 Orang.

 




Dalam sambutannya Kapolres Garut diantaranya menyampaikan, “semoga kejadian kemarin bisa menjadi hikmah buat kita semua khususnya bagi jemaah Masjid Al Hidayah dan mari kita bekerja sama dengan semua pihak dan warga setempat dalam pembangunan kembali Masjid Al Hidayah ini, sementara terhadap pelaku Polres Garut sudah melakukan Langkah-langkah dan saat ini yang bersangkutan dilakukan perawatan di RSJ ( Rumah Sakit Jiwa). Lembang Kab. Bandung Barat.” Ungkap Kapolres Garut.

 

Dari Ketua MUI Kab. Garut KH. Sirodjul Munir dalam sambutan diantaranya menyampaikan “terimakasih kepada pihak Kepolisian karena sudah bertindak cepat terkait kejadiannya, Kita semua harus mendukung pihak Kepolisian dalam memelihara keamanan dan ketertiban khususnya diwilayah Kab. Garut dan semoga kita semua bisa melaksanakan Ibadah dengan lebih baik dan lebih semangat lagi.” Pungkas Ketua MUI di akhir kegiatan.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama