Garut | Bripka Dede Rohman Bhabinkamtibmas Desa
Dayeuhmanggung Polsek Cilawu Polres Garut melaksanakan kegiatan Taraweh
Keliling. Sabtu (25/3/2023).
Kapolsek Cilawu Kompol M. Duhri, SH, MM mengatakan Kegiatan Taraweh
Keliling ini di Masjid Almujahidin Kp. Dayeuhmanggung Rt.02/05 Desa
Dayeuhmanggung Kec. Cilawu Kab. Garut.
Giat ini di laksanakan sebagai bentuk kehadiran Polisi di
tengah Masyarakat juga dalam rangka Silaturahmi serta Sambang juga menjalin
kedekatan, sinergitas serta kepercayaan dan hubungan antara Polri dan
Masyarakat.
Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kepada warga
agar tidak menyalakan atau membakar petasan selama bulan Ramadhan.
Matikan kompor, Air kran dan kunci rumah apabila akan
berangkat sholat tarawih, sehingga terhindar dari pencurian dan kebakaran.
Menghimbau kepada warga terutama anak muda untuk tidak
melaksanakan sahur on the road, karena lebih banyak mudaratnya, tutup Duhri.
Posting Komentar