Garut. Polres Garut melaksanakan olah raga pagi dalam pembinaan personil personil di halaman graha Mumun Surahman pada Jum,at 10 Februari 2023.
Kabag SDM Polres Garut Kompol Budi Santoso mengatakan, kegiatan olah raga pagi ini dalam rangka memelihara kesehatan fisik personil agar selalu tampil prima dan siap melaksanakan tugas melayani masyarakat.
Penyelenggara olah raga pagi ini dari Bagian SDM Polres Garut, dengan pelaksana langsung dari Kasubag perawatan Personil.
Hadir dalam kegiatan olah raga pagi ini, Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, SH. M.Si. bersama pejabat utama Polres Garut, para perwira berikut anggota Polri dan ASN Polres Garut. Dengan jumlah sekitar 200 orang.
Ibu-ibu Bhayangkari Cabang Garut tidak lupa juga mengikuti dan memeriahkan kegiatan olah raga pagi ini.
Dari mulai pukul 07.00 wib pagi anggota Polres Garut mengawali kegiatan hari ini dengan apel pagi yang dipimpin Kasat Samapta AKP Yudiono.
Olah raga kali ini berupa Senam Pagi yang dipimpin 2 orang instruktur mulai dari gerakan peregangan, pemanasan, dan gerakan pokok. Kesemua gerakan instruktur diberikan dan dapat diikuti dengan baik oleh semua peserta.
Kabag SDM menyampaikan "pemeliharaan personil Polri dalam hal ini Polres Garut, bukan hanya fisiknya saja tetapi termasuk rohaninya harus baik, agar setiap anggota Polri bukan hanya memiliki penampilan yang prima tetapi juga memiliki ahlak yang baik." Pungkasnya.
Posting Komentar